Assalamualaikum Wr. Wb
Apa kabar hari ini anak-anak semua? semoga kita semua selalu diberi kenikmatan oleh Allah yang berupa nikmat sehat dan saya harap kalian semua selalu menjaga kebersihan diri dan lingkungan supaya terhindar dari paparan virus corona.
Perkenalkan nama saya Anisa Khumairo, bisa dipanggil Bu Nisa. Alamat saya di Mancilan Gang 2 No. 24, Mojoagung Jombang. Saya di MTs Mambaul Ulum sebagai Guru Mata Pelajaran IPA di kelas 7, 8, dan 9.
Pada laman platform ini saya sampaikan mengenai:
A. Kontrak Kelas, harap Kerjasamanya selama proses Belajar Dari Rumah:
1. Tugas dan materi yang saya sampaikan, dikerjakan dengan baik dan dikumpulkan tepat waktu sehingga pembelajaran akan berjalan lancar dan kalian juga dapat hasil yang terbaik.
2. Jangan lupa adab, etika dan sopan santun harus tetap terjaga.
B. Sosialisasi KKM IPA:
Kelas 7: 75
Kelas 8: 76
Kelas 9: 77
C. Materi Essential IPA:
SEMESTER GANJIL
Kelas 7:
a. Objek IPA dan Pengamatan
b. Klasifikasi Makhluk Hidup
c. Klasifikasi Materi dan Perubahannya
d. Suhu dan Perubahannya
e. Kalor dab Perubahannya
f. Energi dalam Sistem Kehidupan
Kelas 8:
a. Gerak Benda dan Makhluk Hidup di Lingkungan
b. Usaha dan Pesawat Sederhana
c. Struktur dan Fungsi Tumbuhan
d. Sistem Pencernaan Manusia
e. Zat Aditif dan Adiktif
f. Sistem Peredaran Darah Manusia
Kelas 9:
a. Sistem Reproduksi Manusia
b. Sistem Perkembangbiakan Tumbuhan dan Hewan
c. Pewarisan Sifat pada Makhluk Hidup
d. Listrik Statis dalam Kehidupan Sehari-hari
e. Listrik Dinamis dalam Kehidupan Sehari-hari
SEMESTER GENAP
Kelas 7:
a. Sistem Organisasi Kehidupan
b. Interaksi Makhluk Hidup dengan Lingkungan
c. Pencemaran Lingkungan
d. Pemanasan Global
e. Struktur Bumi dan Dinamikanya
f. Tata Surya
Kelas 8:
a. Tekanan Zat dan Penerapannya dalam Kehidupan Sehari-hari
b. Sistem Pernapasan Manusia
c. Sistem Ekskresi
d. Getaran, Gelombang, dan Bunyi dalam Kehidupan Sehari-hari
e. Cahaya dan Alat Optik
Kelas 9:
a. Kemagnetan dan Pemanfaatannya
b. Bioteknologi
c. Partikel Penyusun Benda dan Makhluk Hidup
d. Tanah dan Keberlangsungan Kehidupan
e. Teknologi Ramah Lingkungan
Demikian, sosialisasi Kontrak Kelas, KKM, & Materi Bahasa Inggris Kelas 7, 8, dan 9 Semester Ganjil & Genap. Atas Perhatiannya saya sampaikan terima kasih. Wassalamualaikum Wr. Wb.